Posts

Showing posts from October, 2010

Terbang!

Image
Hari ini si Koci nangkep Burung! Kalau diperhatikan baik-baik, ada dua burung dari hasil tangkapan Koci di atas. Burung besi, dan burung kecil. Entah pipit atau gereja. Hebat juga ni kawanku... Ngomongin tentang pesawat, Rhein jadi teringat masa kecil. Dulu zaman SD, temen-temen Rhein terutama yang cowo, banyak yang punya cita-cita jadi pilot. Rasanya emang hebat bener gitu nyupir pesawat. Sedangkan yang cewek-cewek bercita-cita jadi pramugari. Terbang dengan tampilan cantik. Rhein sendiri, jujur aja sampai sekarang suka rada takut plus pusing kalau di ketinggian terus melihat ke bawah. Hiiiyyy...  >.< Makanya, waktu kecil Rhein ga pernah punya cita-cita jadi pilot ataupun pramugari. Takut ketinggian! Etapi...Etapi... waktu kecil Rhein punya cita-cita jadi ASTRONOT ! Kenapa? Karena kalau di luar angkasa kan ga ketahuan mana atas dan mana bawah, jadi ya ga perlu takut.... :D Love is real, real is love. -John Lennon-

si KOCI

Image
Perkenalkan, kawan baru namanya KOCI. Kawan yang punya hobi menyimpan memori setiap objek dalam pandangan mata. Apapun yang tampak menarik mata, KOCI bisa menangkapnya. Mata suka melihat langit, maka KOCI menangkapnya. Langit biru dengan gumpalan awan. Mata terpesona udara bersih. Maka KOCI menangkapkan Gunung Pangrango. Mata jengah dan jengkel dengan kemacetan. KOCI menangkap untuk mengatakan, nikmati saja... Mata bahagia dengan senyum sahabat. KOCI mengumpulkannya. Semoga, mata dan koci selalu berteman. *ps: KOCI: Digital Camera Kodak C190. Love is real, real is love. -John Lennon-

Akhir-Akhir Ini

Akhir-akhir ini, Rhein mulai cukup sibuk di kantor Beta. Terkadang sedikit geregetan, jengkel, atau bingung. Stress sedikit, tapi ga terlalu jadi masalah. Karena masih lebih stress ketika ngerjain skripsi dulu. Mungkin, kalau ibarat musik, Rhein belum bisa seirama. Kadang tempo terlalu cepat, kadang terlalu lambat, kadang keluar nada. But still, I'll do my best. Akhir-akhir ini, Rhein suka dengerin lagi Eminem feat Rihanna yang "Love The Way You Lie" . Ajib deh, dari zaman Rhein SMP pas Eminem awal-awal booming, Rhein emang udah salut sama nih penyanyi. Lirik-liriknya tajam, sarkastik, menyindir, tapi bermakna. 'Cause today, that was yesterday, yesterday is over, it's a different day Maybe our relationship isn't as crazy as it seems Maybe that's what happens when a tornado meets a volcano All I know is I love you too much to walk away though Akhir-akhir ini, Rhein jadi suka main ke karaoke -an. Bukan karena ga ada yang manggil untuk nyanyi di cafe